Resmikan Sekolah dengan Salawat

TAMPIL : Group hadroh Syubbanul Muslimin memimpin salawat bareng di Ponpes Manbaul Ulum, dalam rangka Haflah dan halal bi halal kemarin malam.

JEPARA – Dalam Rangka Haflah dan Halal bi Halal Ponpes Manba’ul Ulum sekaligus Peresmian Lembaga Baru yaitu MA Tahassus Manbaul Ulum, Ponpes Manbaul Ulum hadirkan group hadroh ternama Syubbanul Muslimin. Pihaknya mengharap berkah sholawat nabi kemanfaatan dan kelanggengan Ponpes Manba’ul Ulum atas ridlo Allah SWT, Kemarin malam.

Hal tersebut disampaikan oleh Ustuchri selaku Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Manba’ul Ulum. Dalam acara tersebut, ia menyampaikan progam-progam pendidikan yang ada di Ponpes Manbaul Ulum, Kekhususannya siswa/siswi akan lebih ditekankan pendidikannya dalam mendalami kitab kuning, ada juga program tahfidzul qur’an putra-putri. “Semua siswa/siswinya wajib mondok,” ujarnya.

Sementara itu, untuk Kegiatan Belajar Mengajar formal ia mengatakan, untuk santri putra akan dilaksanakan pagi, sorenya dilanjut dengan mengikuti muhadloroh (pendalaman kitab kuning). Sedangkan KBM formal Putri dilaksanakan siang hari. “Pagi harinya mengikuti muhadloroh (pendalaman kitab kuning),” tuturnya.

Dengan dihadirkannya Group Hadroh Syubbanul Muslimin, ia berharap mendapatkan barokahnya sholawat nabi untuk keberkahan, kemanfaatan dan kelanggengan Ponpes Manba’ul Ulum dengan mengaharap ridlo Allah SWT. “Kami berpedoman Salawatan itukan amal yg pasti diterima oleh Allah walaupun riya,” tandas Ustuchri.

Menurutnya,  kegiatan tersebut memang dilakukan setiap tahunnya, dengan mengundang group hadroh ternama, seperti halnya Azzahir, Ahbabul Musthofa, Dan Syubbanul Muslimin. “Semoga nanti bisa ngundang Habib Syech lagi,” katanya.

Terpisah, Kepala Sekolah Menengah Pertama Manbaul Ulum, Kedungombo, Buaran, Mayong, Jepara menegaskan dengan adanya acara tersebut,  diharapkan menjadikan pondok Mannbaul Ulum semakin tambah dikenal masyarakat luas, menambah keberkahan. “Dengan lantunan salawat dan doa dari semuanya semoga kedepan tambah berkah dan maju, terlihat pengunjung kemarin kurang lebih 25 ribu yang hadir pada acara tersebut,” jelasnya. (mg1/mg8)