Purworejo Sediakan 4 Bus Untuk Mudik Gratis

Plt Kepala Dishub Kabupaten Purworejo, Deasy Ari Wulandari. (MARNIE/JOGLO JATENG)

PURWOREJO, Joglo Jateng – Pemkab Purworejo menyediakan empat armada bus untuk mudik gratis bagi warga Kabupaten Purworejo yang tinggal di Daerah Khusus Jakarta (DKJ) dan sekitarnya. Plt Kepala Dishub Kabupaten Purworejo, Deasy Ari Wulandari menjelaskan, keempat bus itu berasal dari Pemda tiga unit dan satu unit dari Baznas Kabupaten Purworejo.

Mudik bersama gratis ini dalam rangka mendukung program pemerintah. Khususnya dalam mengatasi dan mengurangi kemacetan serta kerawanan kecelakaan di jalan raya.

“Kapasitas masing-masing bus adalah 50 kursi. Pemkab Purworejo, rutin mengadakan program mudik grtais ini. Namun saat ini baru berlaku untuk kepulangan ke daerah asal (mudik), belum ada program untuk kembali ke perantauan (arus balik) gratis,” tutur Deasy saat ditemui usai Sidang Paripurna Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo di DPRD, Kamis (27/02/2025).

Tambah dia, mudik gratis akan diberangkatkan pada 26 Maret 2025 pukul 09.00 WIB. Lokasi pemberangkatan di TMII Jakarta Timur.

“Untuk mendaftar, syaratnya memiliki KTP Kabupaten Purworejo. Bisa mendaftar melalui Badan Penghubung Jawa Tengah,” terangnya.

Pada moment mudik Lebaran tahun 2024 lalu, Pemkab Purworejo mengirimkan 5 buah bus. Tahun ini turun menjadi hanya 4 bus saja. Sedangkan anggarannya berasal dari APBD Kabupaten Purworejo TA 2025. (mrn/rds)