Tips  

Cara Menghemat Kuota Internet Paling Gampang

Ipad tablet teknologi sentuh
Ilustrasi berselancar di dunia maya. ©Pixabay

LINGKARJATENG.COM – Berselancar di dunia maya memang mengasyikkan, bahkan terkadang bisa sampai lupa waktu. Namun bagaimana jika saat sedang asyik browsing, tiba-tiba paket data internet Anda habis? pasti menjengkelkan kan.

Berikut ini cara menghemat kuota yang bisa langsung dicoba dan tidak ribet:

1. Jangan mengaktifkan semua opsi sinkronisasi

Sering kejadian, kuota internet berkurang karena ada sinkronisasi otomatis pada ponsel. Kamu harus lebih jeli dan peka akan hal ini. Tak perlu mengaktifkan semua opsi sinkronisasi, cukup pilih akun tertentu saja. Demi internet hemat, kamu bisa masuk ke menu Settings lalu pilih Accounts untuk kemudian melakukan seleksi untuk mengaktifkan atau menonaktifkan akun tertentu.

2. Selektif memilih browser

Salah satu browser yang terkenal lebih hemat kuota adalah Opera Mini. Browser yang satu ini dipercaya memiliki kemampuan menyimpan kuota data internetmu secara primer, yaitu dengan mengompres situs yang kamu kunjungi. Browser ini jadi andalan para penghemat kuota yang sering berselancar di dunia maya menggunakan smartphone.

3. Menggunakan aplikasi penghemat kuota

Cara menghemat kuota yang selanjutnya adalah dengan aplikasi. Yap, saat ini sudah ada aplikasi yang disebut-sebut bisa menghemat kuota. Sejumlah aplikasi penghemat kuota yang paling populer, antara lain My Data Manager, Protect Free VPN+ Data Manager, Opera Max, CM Data Manager, dan DataEye. Selain pakai browser hemat data, kamu juga bisa mengunduh aplikasi penghemat kuota untuk membantu ponselmu mengelola kuota data jadi lebih hemat. Akan lebih menguntungkan lagi kalau kamu bisa memilih paket internet hemat tanpa kuota bebas pemakaian untuk kebutuhan internetmu sehari-hari.

4. Ubah fitur Maps ke mode Offline

Ini juga penting tapi sering terlupakan. Salah satu cara menghemat kuota internet yang paling mudah adalah dengan mengubah fitur Maps ke Offline Mode. Kalau kamu memang nggak terlalu membutuhkan fitur Maps untuk rutinitasmu, sebaiknya ubah mode online ke offline dalam pengaturan Maps di smartphone. Soalnya aplikasi Maps ini termasuk biang keladi kuota yang cepat habis. Batasi juga penggunaaan data di background. Yang perlu kamu lakukan hanyalah masuk ke menu Settings lalu pilih Data Usage, kemudian tap tiga garis vertikal di kanan atas, baru pilih Restrict Background Data, dan pilih OK. Mengubah pengaturan ini merupakan salah satu cara hemat kuota yang juga efektif.

5. Manfaatkan Wi-Fi Gratis

Ini dia tips menghemat kuota yang paling mudah dan banyak dipilih oleh orang-orang zaman sekarang. Biasanya demi hemat kuota saat main game maka spot Wi-Fi yang akan diincar. Saat ini pun sudah banyak Wi-Fi yang ditemukan di berbagai tempat. Mulai dari di kafe hingga tempat umum seperti perpustakaan dan taman-taman kota. Memanfaatkan Wi-Fi gratisan termasuk cara mengirit kuota yang paling simpel. Cuma ya memang harus teliti dan jeli mencari tempat-tempat yang menyediakan layanan Wi-Fi gratis.

Sumber: shopback.co.id