Kudus  

Lakukan Program Pencegahan Covid-19 bersama Warga, HM.Hartopo Apresiasi Kegiatan TMMD

SINERGI: Plt. Bupati HM. Hartopo dan Ndandim 0722/Kudus Letkol Arm Irwansyah menunjukkan naskah serah terima hasil TMMD Reguler ke-107 TA 2020 di pendapa Selasa (14/4) kemarin.(DOK LINGKAR JATENG)

KUDUS – Plt. Bupati Kudus HM. Hartopo mengapresiasi program fisik dan nonfisik TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) reguler ke-107 Kodim 0722/Kudus tahun anggaran 2020. Sebab, dalam program tersebut memasukkan unsur pencegahan pencegahan penyebaran virus corona (covid-19) sebagai sasaran non fisik berupa sosialisasi dan penyuluhan.

Plt. Bupati Kudus HM. Hartopo mengucapkan terima kasih sebagai apresiasi atas selesainya TMMD yang dilaksanakan di Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog. Selama satu bulan jajaran Kodim 0722/Kudus telah menyelesaikan sasaran program fisik dan nonfisik. Dirinya mengatakan, dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, kegiatan TMMD juga mengajarkan masyarakat untuk dapat membuat hand sanitizer secara mandiri.

Baca juga:  Pemkab Kudus Fokus Tingkatkan Kapasitas BPD dan Penyusunan RPJMDes 2025

“Di tengah pandemi virus corona, TNI bersama warga Desa Kedungsari sukses melaksanakan program TMMD dengan baik dan lancar. Kami mengapresiasi, apalagi ada berbagai kegiatan nonfisik penyuluhan dan sosialisasi. Diantaranya pencegahan wabah Covid-19, sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan menjaga pola makan, asupan gizi, olahraga, dan sanitasi. Upaya pencegahan virus corona dengan mempraktikkan pembuatan hand sanitizer secara mandiri,” ujarnya usai menandatangani naskah serah terima hasil TMMD Reguler ke-107 TA 2020 di Pendopo Kabupaten kemarin.

Ia menjelaskan, untuk program fisik diantaranya betonisasi jalan 900 meter, program renovasi rumah tak layak huni (RTLH), dan lainnya. H.M. Hartopo berharap masyarakat di desa setempat dapat turut merawat hasil pembangunan fisik TMMD. Dirinya optimis, kegiatan TMMD dapat terus ditingkatkan melalui sinergi bersama Pemkab Kudus guna percepatan pembangunan di desa-desa. “Harapan kami dapat selalu bisa ditingkatkan, dan masyarakat pun dapat ikut merawat hasil pembangunan fisik,” imbuhnya.

Baca juga:  BPR BKK Kudus Komitmen Majukan UMKM Lewat KMB

Sementara itu, Dandim 0722/Kudus Letkol Arm Irwansyah menyebut kegiatan TMMD sebagai bukti nyata sinergitas Pemda dan TNI untuk percepatan pembangunan di pedesaan. Pihaknya berharap pembangunan yang telah dilakukan dapat mengangkat pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan pendidikan di masyarakat.

“Harapannya dapat menjadi urat nadi baru di desa setempat. Apa yg sudah kita berikan dapat dimanfaatkan lebih dalam lagi, dan menjadi bekal untuk masyarakat desa,” katanya

Ia menjelaskan, dengan penyerahan dan penandatanganan Naskah TMMD ke-107 menandakan pelaksanaan kegiatan fisik secara umun selesai. Diantaranya lekerjaan betonisasi Jalan usaha Tani (JUT) serta bedah rumah layak tidak huni( RTLH),dan rehab rumah sudah selesai 100%.

Baca juga:  Kudus Masuk Kategori Kota Kecil dalam Penilaian WTN

“Kegiatan penandatanganan di lakukan di Pendopo Kabupaten Kudus yang di hadiri Muspida dan Kepala Dinas terkait karena situasi kondisi Negara Indonesia yang sedang dilanda musibah Virus Corona. Untuk itu, penyerahan dan penandatanganan Naskah TMMD ke-107 dilaksanakan di Pendopo kabupaten Kudus secara sederhana dengan tidak mengurangi kekhiqmatan dalam acara tersebut,” jelasnya.(lut)