Kudus  

Pemkab Kudus Kukuhkan 4 Desa Wisata Sekaligus

Bupati Kudus HM Hartopo
TETAPKAN: Bupati Kudus HM Hartopo saat mengukuhkan empat desa wisata, yakni Desa Pedawang, Desa Klaling, Desa Ngemplak, dan Desa Karangrowo, Kamis (23/12). (SYAMSUL HADI / JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus, menetapkan dan memberikan SK kepada empat desa wisata sekaligus. Yakni Desa Pedawang, Kecamatan Bae, Desa Klaling, Kecamatan Jekulo, Desa Ngemplak dan Desa Karangrowo, Kecamatan Undaan.

Bupati Kudus HM Hartopo mengatakan, pembukaan desa wisata ini sebagai dorongan motivasi bersama. Agar mereka bisa mengangkat potensi alam maupun potensi-potensi lainnya di masing-masing desa.

“Pembukaan desa rintisan wisata ini harus dijadikan motivasi. Apa yang pantas dikembangkan kedepannya. Jangan hanya seremonial saja. Tapi betul-betul ada progresnya,” ucapnya usai menetapkan empat desa wisata di Desa Pedawang, Kecamatan Bae, Kamis (23/12).

Lebih lanjut, dirinya menyampaikan, masing-masing desa harus punya managerial yang menindaklanjuti. Sehingga, destinasi wisata yang ada di desa bisa menarik dan dapat dinikmati wisatawan lokal maupun non-lokal yang berkunjung.

“Ini akan kami pantau terus perkembangan kedepannya. Jika tidak ada progres dan hanya monoton, SK desa wisata bisa kami cabut,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Pedawang Sofian Alfianto menjelaskan, desa yang dipimpinnya notabene agrowisata rintisan. Dengan menonjolkan buah nanas yang akan dikelola kedepannya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kudus, yang telah mendukung perkembangan desa. Mudah-mudahan dari desa wisata rintisan ini, bisa berkembang menjadi mandiri,” terangnya.

Dalam acara Launching Desa Wisata Pokdarwis Singobarong Pedawang tersebut, menampilkan pentas seni barongan. Selain itu, ada sekitar 20 macam olahan dari buah nanas yang ditampilkan.

“Jadi kedepannya, kami akan mengembangkan buah nanas. Ada 12 jenis nanas yang ditanam di sini, diantaranya nanas siak riau, nanas madu pemalang, nanas merah, nanas madu subang, nanas queen prabumulih, dan lainnya,” pungkasnya. (sam/fat)