SMP Masehi Kudus Sediakan Ekskul sesuai Interest Pelajar

pelajar SMP Masehi tengah melakukan kegiatan ekstrakurikuler cinematography
KREATIF: Para pelajar SMP Masehi tengah melakukan kegiatan ekstrakurikuler cinematography, belum lama ini. (DOK. PRIBADI/JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – Saat ini Sekolah Menengah Pertama (SMP) Masehi Kudus memiliki tujuh ekstrakurikuler. Meski terbilang masih kurang, ketujuh ekskul tersebut telah sesuai dengan minat para pelajar. Rencananya, tahun depan akan disediakan ekskul-ekskul baru.

Kepala SMP Masehi Margareta Hani Pramono menjelaskan, terdapat tujuh ekstrakurikuler yang tersedia di SMP Masehi Kudus. Meliputi, basket, cinematography, desain grafis, band, dance, pendalaman Alkitab, dan juga  pramuka. Ekskul tersebut memang disediakan berdasarkan interest para pelajar.

“Tujuh ekskul itu memang sesuai minat dan disukai anak-anak. Karena tujuan kita memabg mewadahi mereka,” terangnya.

Baca juga:  Parijoto Muria Akhirnya Terverifikasi BPOM

Pihaknya menyadari, tujuh ekskul ini masih dirasa kurang. Jika memungkinkan, tahun depan SMP tersebut berencana untuk menambah ekskul seperti sains club dan atau math club. Dulunya, di SMP ini tersedia ekskul jurnalistik dan juga menggambar. Namun seiring waktu animonya menurun.

“Apa yang saat itu diminati anak-anak, kami berupaya untuk memfasilitasi. Untuk ekskul sains club, math club ini akan kita buat semenyenangkan mungkin, agar anak tak beranggapan sains dan matematika itu mengerikan,” paparnya.

Eksul baru tersebut masih dalam proses mencari pengampu yang mumpuni dan sesuai dengan visi dan misi sekolah. Sehingga, ekskul nantinya bukan hanya ekskul semata. Namun dapat menjadi pelengkap intra kurikuler dan ko kurikuler pelajar. Dengan begittu, pembentukan karakter pelajar juga akan benar-benar utuh.

Baca juga:  UMKU Rayakan Milad ke-26: Bukti Transformasi Pendidikan Muhammadiyah

“Kami harap, semua ekskul itu buah nyatanya mereka bisa menunjukkan eksistensi dengan ikut lomba. Untuk saat ini yang sudah mulai eksis di perlombaan itu basket,” ujarnya.

Ekstrakurikuler basket SMP Masehi sudah mulai menunjukkan taringnya dengan menjuarai lomba-lomba di tingkat Kabupaten. Bahkan ada pelajar yang ditarik masuk tim SMA untuk maju di perlombaan tingkat Karesidenan. Terdapat juga yang mendapatkan beasiswa ke Solo. (mey/fat)