Kudus  

1.278 Calon Haji Asal Kudus Siap di Berangkatkan

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kudus, Asrul Fatkhi
Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kudus, Asrul Fatkhi. (GALANG WITAHTA/JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – Memasuki musim haji 2023, Kabupaten Kudus siap kembali memberangkatkan 1.278 calon jama’ah haji menuju tanah suci Makkah. Angka tersebut jauh lebih banyak bila dibandingkan dengan kuota haji Kudus pada 2022 lalu.

Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kudus, Asrul Fatkhi mengatakan, sejauh ini persiapan pemberangkatan calon jamaah haji sudah dilaksanakan sebagaimana prosedur yang ada. Seperti persiapan manasik haji, pembinaan karu dan karom sudah mereka lakukan.

“Persiapan saat ini hanya mengantarkan calon jama’ah yang belum melakukan bio visa. Kalau nantinya calon jama’ah tersebut tidak bisa mendapatkan bio visa, akan kita usahakan untuk mendapatkan surat keterangan. Ya tinggal persiapan jama’ahnya saja,” terangnya.

Baca juga:  600.000 Masyarakat Jepara Berlabel Haji

Ia menambahkan, dari 1.278 calon jama’ah,  jumlah calon jama’ah haji tersebut tidak ada yang mendominasi dalam hal usia. “Tahun ini merata. Calon jama’ah yang sudah lanjut usia (Lansia) juga banyak. Kan sekarang taglinenya ibadah haji ramah untuk lanjut usia,” ujarnya.

Dirinya menyampaikan, para calon jama’ah haji dari Kota Kretek akan mulai di berangkatkan menuju Tanah suci Mekkah pada 18 Juni mendatang. Pemberangkatan calon jama’ah haji tersebut akan dibagi menjadi 5 kloter.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh calon jama’ah untuk menjaga kesehatan sebaik mungkin. Sebab, sering terjadi kasus gagal berangkat ke tanah suci yang disebabkan oleh gangguan kesehatan.

Baca juga:  Air Zam-Zam Jemaah Haji Asal Jepara Masih Tertahan di Arab Saudi

“Setiap tahun pasti ada yang tidak jadi menunaikan ibadah haji. Faktor penyebabnya adalah jama’ah sedang sakit,” tandasnya.

Asrul berharap, calon jama’ah haji tahun ini bisa berangkat secara keseluruhan untuk menunaikan rukun Islam yang ke 5 itu. Tak hanya itu, Pihaknya juga mendoakan kepada seluruh jamaah haji agar pulang dari Makkah bisa menjadi haji yang mabrur. (cr3/fat)