JAKARTA, Joglo Jateng – Dalam rangka mewujudkan eksistensinya sebagai lembaga pendidikan yang mempunyai kepekaan dalam pengembangan bakat dan potensi putra-putri daerah, Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) Pati akan menggelar Kejuaraan Nasional IPMAFA Marching Competition (IMC) memperebutkan Piala Menpora RI dan Rektor IPMAFA Tahun 2023 pada 1-3 September mendatang.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menyatakan dukungannya saat ditemui panitia di Kantor Pusat Kemenpora, Jl. Gerbang Pemuda No. 3 Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 15/6/23 lalu.
Mengenai Skema Kompetisi, Ketua Panitia M Imamu Muttaqin mengungkapkan 90 Tim ditargetkan akan berkompetisi dalam kejuaraan Nasional ini.
“Sejumlah 90 Tim tersebut nantinya akan dibagi ke dalam enam kategori: Konser TK (Non Mandiri), Konser TK (Mandiri), Konser SD/MI, Konser SLTP/SMA, Batle Tingkat Umum dan Military Band,” ungkap Imam.
Kegiatan berjargon Level Up Your Marching Band tersebut mengusung tema Disiplin, Kebersamaan, Sportivitas dan Kreatifitas.
Mengingat kompetisi ini merupakan ajang bergengsi, Ketua Ikatan Alumni (IKA) IPMAFA Muhammad Siddiq selaku inisiator terselenggaranya kegiatan ini sangat menyayangkan jika kesempatan emas ini dibiarkan berlalu begitu saja.
“Jika kamu ingin menaikkan level marching bandmu, inilah saat yang tepat,” tutur Siddiq.
Tak hanya itu, Imam menuturkan terdapat empat tujuan yang dapat diraih pula dalam kejuaraan nasional tersebut. Pertama, menggali dan memberdayakan potensi siswa-siswi dalam bidang kesenian, terutama music.
Kedua, IKA IPMAFA, Civitas Akademika IPMAFA dan Pengurus Pusat Keluarga Mathali’ul Falah (PP KMF) bersama-sama mengabdi kepada kepentingan umum dan masyarakat, khususnya pembinaan generasi muda.
Ketiga, sebagai sarana aktivitas kegiatan generasi muda yang sehat, terarah dan bermanfaat bagi pendidikan.
Keempat, meningkatkan hubungan kerjasama antara institusi pendidikan, pemerintahan, swasta, dan masyarakat dengan tujuan meningkatkan sumberdaya manusia.
Demi tercapainya Standar Kompetisi dan Karakteristik Pemain, Imam menuturkan Penjurian Kompetisi IMC 2023 ini nantinya akan dilakukan oleh juri yang benar-benar professional, sesuai dengan standar penilaian Asian Marching Band Confederation (AMBC).
Ditanya mengenai estimasi pengunjung, Imam mengatakan akan dihadiri masyarakat umum berkisar antara 15.000 hingga 20.000 pengunjung selama 3 hari pelaksanaan.
Imam berharap hadirnya IMC ini dapat memberikan kontribusi yang positif dalam mencetak generasi muda, kuat dan berbakat dalam seni musik. Ia juga berharap event ini dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.
Selain dengan Menpora RI, IPMAFA menggelar Kejuaraan Nasional ini juga bekerjasama dengan IKA IPMAFA, PP KMF, AMBC, Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) dan sponsorship.
Berdasarkan Timeline Kegiatan, pelaksanaan IMC diawali Sosialisasi dan Promosi (Maret-Agustus), Pendaftaran Lomba (2 Mei-20 Agustus), Technical Meeting 1 (25 Juni), Coaching Clinik (28-30 Juli), Technical Meeting 2 (20 Agustus), hingga Pelaksanaan Lomba (1-3 September). (hms/rds)