21 Tumpeng Ramaikan Hari Jadi SMPN 1 Imogiri

Kepala SMPN 1 Imogiri, Surahman
PERAYAAN: Kepala SMPN 1 Imogiri, Surahman tengah memotong tumpeng dalam perayaan HUT SMPN 1 Imogiri ke-59, Senin (14/8/23). (DOK. PRIBADI/JOGLO JOGJA)

BANTUL, Joglo Jogja – SMPN 1 Imogiri merayakan HUT ke-59 yang bertepatan pada Hari Pramuka, Senin (14/8), dengan menggelar berbagai perlombaan. Salah satunya, lomba menghias tumpeng dari seluruh kelas yang berjumlah 21 tumpeng.

Selain itu, perayaan yang berlangsung selama tiga hari ini juga ada lomba menghias kelas, kebersihan lingkungan dan penataan taman. Dengan puncak acara apel perayaan HUT, pemotongan tumpeng, serta beragam kegiatan seru lainnya.

Kepala SMPN 1 Imogiri, Surahman menyebutkan, suasana HUT semakin meriah lantaran bertepatan dengan Hari Pramuka, dengan mengenakan seragam pramuka lengkap. Sekaligus, tahun ini terdapat perlombaan menghias tumpeng berjumlah sekitar 21 tumpeng.

“Dalam perlombaan menghias tumpeng ini, melibatkan seluruh peserta didik. Sehingga, siswa-siswi bersatu untuk menghasilkan karya terbaiknya masing-masing untuk menghias,” paparnya.

SERAHKAN: Kepala SMPN 1 Imogiri, Surahman menyerahkan baksos pada perayaan HUT SMPN 1 Imogiri, Senin (14/8/23). (MUHAMMAD ABU YUSUF AL BAKRY/JOGLO JOGJA)

Pihaknya menambahkan, perayaan tahun ini menghadirkan seluruh pengurus, dewan pembina, serta alumni yang termasuk dalam pengurus Paguyuban Orang Tua (POT) komite sekolah.

“Kebetulan juga banyak alumni dari SMPN 1 Imogiri yang menjadi orang sukses, baik dalam bidang akademik maupun non akademik, bahkan berada dalam dunia pemerintahan. Sehingga, perayaan HUT ke-59 ini diikuti oleh beberapa tokoh,” imbuhnya.

Dengan demikian, pihaknya berharap sekolah yang dipimpinnya mampu menjadi sekolah yang senantiasa dapat mencetak siswa berprestasi. Baik dalam bidang akademik maupun non akademik.

Sementara itu, lanjutnya, dalam bidang non akademik SMPN 1 Imogiri telah berhasil mencetak penghargaan dalam kegiatan budaya Jawa. Sekaligus, berharap agar pembelajaran dapat semakin asik.

“Semoga dengan kurikulum merdeka ini, pembelajaran semakin mengasikkan. Serta prestasi baik dalam hal akademik maupun non akademik semakin berkembang pesat,” pungkasnya. (cr11/sam)