Ganjar Ucapkan Terima Kasih kepada Yenny Wahid yang Menemaninya di Jatim

SOWAN: Ganjar Pranowo saat bertemu Sinta Nuriyah Wahid ditemani putrinya Yenny Wahid di Ciganjur, Minggu (13/8). (TWITTER @GANJARPRNOWO/ JOGLO JATENG)

SEMARANG, Joglo Jateng – Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo ungkap rasa terima kasih atas kesiapan Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Yenny Wahid menemaninya bersafari politik di Jawa Timur (Jatim). Ganjar pun mengaku dirinya sudah cukup dekat dengan keluarga besar almarhum Gus Dur itu.

“Oh ya terima kasih. Karena saya berteman dengan Mba Yenny Wahid kan sudah lama. Dengan suaminya lama, dengan keluarga Gus Dur lama,” katanya usai menghadiri acara Penganugerahan Bangkom Jateng Awward Tahun 2023 di Kompleks Kantor BPSDMD Jateng, Senin (14/8/23).

Diketahui Ganjar menyambangi kediaman keluarga Gus Dur di Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (13/8) malam. Pada momen tersebut Ganjar mengaku berniat bersilaturahmi kepada Istri Mantan Presiden ke-4 RI, Sinta Nuriyah.

Hingga terjadilah komunikasi antara dirinya dan Yenny Wahid terkait kesiapannya untuk mendampingi Ganjar selama di Jatim. Ia pun bersedia menemani Ganjar ke makam Gus Dur di Jalan Irian Jaya Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jatim.

“Tadi malam saya silaturahmi ke Ibu Sinta, Mba Yenny menyampaikan ‘Mas kalau mau jalan saya siap temani’. Oke,” ungkapnya.

Ketika disinggung terkait apakah kunjungannya ini ada unsur ajakan menjadi bakal calon wakil presiden (Bacawapres), Ganjar enggan menjawab dan langsung masuk mobil untuk meninggalkan lokasi. Tak sedikit pihak yang mempertanyakan apakah konteks Yenny yang siap menemani Ganjar sekaligus sinyal dirinya maju untuk kursi Cawapres atau tidak.

Sementara itu, Direktur Wahid Institute itu menyatakan siap menemani Ganjar berkunjung ke sejumlah tempat di provinsi asal keluarganya itu.

“Saya siap mendampingi Mas Ganjar. Kalau ke makam Gus Dur, nanti saya dampingi. Kalau mas Ganjar jalan-jalan ke Jawa Timur, saya temeninlah mas Ganjar,” ucapnya saat pertemuan berlangsung, Minggu (14/8/2023).

Pihaknya pun membenarkan kedekatan hubungan Ganjar dengan Gus Dur. Yenny mengatakan bahwa Ganjar bukan orang lain. Hubungan antara Ganjar dengan keluarga Gus Dur sudah lama terjalin dengan baik.

“Sudah lama Pak Ganjar sama Bu Sinta berinteraksi. Berproses itu sudah lama. Pak Ganjar bukan pertama kali datang ke sini, sudah berkali-kali seperti saat Haul Gus Dur. Jadi ya sudah bolo dewe, sudah teman sendiri,” ujarnya. (luk/gih)