KUDUS, Joglo Jateng – Sekolah Menengah Pertama (SMP) 1 Kudus tak henti-hentinya menorehkan prestasi gemilang di berbagai kejuaraan. Kali ini salah satu pelajar mereka berhasil menyabet juara 1 Lomba Solo Song pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Peraih Juara 1 Solo Song FLS2N Provinsi, Grisalda Jeth Jan’ma Gayatri mengatakan, untuk memperoleh prestasi yang di dambakan, perlu adanya tekad dan kerja keras. Kini, dirinya merasa bangga atas prestasi yang telah ia ciptakan pada event yang cukup bergengsi itu.
“Menyongsong lomba tingkat provinsi saya terus latihan setiap hari dua kali. Kalau pagi latihan di sekolah, dan sore latihan privat di rumah. Kadang juga malam. Itu terus saya lakukan dalam jangka waktu 1 bulan sebelum pelaksanaan lomba,” ungkapnya.
Perjalanannya untuk memperoleh prestasi tak semulus jalan tol. Akan tetapi, ada berbagai kendala yang harus dia hadapi dalam persiapan lomba.
“Kalau kendala sih mungkin waktu take video. Soalnya waktu lomba take video harus berulang kali. Tetapi, Bersyukur bisa terlewati semuanya,” tuturnya.
Prestasi yang dirinya capai termasuk diluar target pribadi yang telah ditentukan. Pasalnya, sebelum lomba berlangsung, dia hanya menargetkan masuk ke 3 besar saja.
“Targetnya sih mulanya hanya 3 besar. Tetapi, malah dapat juara 1. Dengan begitu, hasil latihan saya terbayar lunas dengan juara,” ujarnya.
Sementara itu, Guru seni musik SMP 1 Kudus, Abu Sofyan mengaku bangga atas keberhasilan siswi nya dalam FLS2N tingkat Provinsi. Abu berharap, gelar juara yang di dapat siswi nya dapat menjadi pemicu semangat bagi pelajar yang lainnya.
“Kami sangat bangga sekali atas prestasi yang telah dicapai. Lantaran, kami selalu berharap siswa dan siswi dapat terus mendapatkan prestasi sesuai dengan apa yang menjadi minat dan bakat mereka,” pungkasnya. (cr3/fat)