KUDUS, Joglo Jateng – Ratusan emak-emak dari beberapa RT di Dukuh Pring Kuning, Loram Wetan, Kudus menyelenggarakan upacara bendera dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 78, Kamis (17/8/23). Kegiatan tersebut berlangsung hikmat dengan dibarengi rangkaian acara lomba.
Ketua panitia acara, Sri Haryoni menyampaikan, agenda yang mereka selenggarakan ini untuk terus menumbuhkan sikap patriotisme. Pasalnya, pada era globalisasi sekarang ini banyak faktor-faktor yang dapat mengikikis rasa kepedulian terhadap cinta tanah air.
“Agenda ini untuk terus menumbuhkan sikap patriotisme, sekaligus cinta terhadap tanah air Indonesia. Agar para warga dapat mengingat jasa-jasa perjuangan para pahlawan kita yang sudah mendahului,” ungkapnya.
Dirinya menyerukan kepada kaum pemuda sebagai penerus bangsa untuk menjaga keutuhan NKRI. Tak hanya itu, ia pun menginginkan para darah muda untuk terus berkarya secara nyata.
“Para pemuda harus meneladani sikap-sikap para pahlawan bangsa. Mereka harus kreatif dalam berkarya sebagai bentuk kecintaan terhadap tanah air tercinta,” tuturnya.
Para peserta upacara yang didominasi oleh emak-emak itu cukup antusias. Pasalnya, upacara yang diikuti oleh ibu-ibu di wilayahnya baru pertama kali ini terselenggara.
Dia menambahkan, semangat gotong royong warga Dukuh Pring Kuning terlihat dari banyaknya sumbangan. Para pelaku usaha juga turut untuk memeriahkan acara dengan pemberian doorprize.
Pihaknya berencana menggelar upacara peringatan HUT RI pada tahun berikutnya dengan rangkaian acara yang lebih meriah. “Semangatnya luar biasa tidak hanya 45. Tetapi lebih dari dua kali 45,” ucapnya. (cr3/fat)