DPU Kota Semarang Rutin Bersihkan Eceng Gondok di Sejumlah Wilayah

AKTIVITAS: Sejumlah warga saat membersihkan eceng gondok di Saluran air daerah Muktiharjo Kidul, Kecamatan Pedurungan, belum lama ini. (DOK. PRIBADI/JOGLO JATENG)

SEMARANG, Joglo Jateng – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang mengatakan hingga saat ini pihaknya terus membersihkan secara rutin eceng gondok di sejumlah wilayah. Adapun wilayah tersebut meliputi Kali Tenggang, Seringin, Kecamatan Genuk, dan Kemijen.

Plt Kepala DPU Kota Semarang, Suwarto mengukapkan wilayah yang masih tergenang eceng gondok mayoritas tidak bisa dimanfaatkan. Terutama di kecamatan Genuk yang volumenya terlalu banyak.

“Setiap hari kita rutin membersihkan. Kalau di Genuk itu (eceng gondok, Red.) masih masuk ke daerah permukiman dan industri. Dalam hal tersebut untuk pembersihan masih mengandalkan Pemkot Semarang,” ucapnya saat ditemui Joglo Jateng, belum lama ini.

Menurutnya, pertumbuhan gulma di beberapa wilayah sangat cepat. Sehingga, dalam pembersihan itu pihaknya mengerahkannya dalam dua cara. Salah satunya tenaga manual. Yakni dengan cara diambil menggunakan alat manual oleh tenaga manusia.

“Kemudian ada mesin excavator dengan kita sisir menggunakan alat itu termasuk yang masuk ke saluran pompa- pompa air,” jelasnya. (cr7/mg4)