KUDUS, Joglo Jateng – Tak hanya menyuguhkan berbagai tempat wisata yang indah nan mempesona. Destinasi wisata di Rahtawu, Gebog, Kabupaten Kudus juga memiliki banyak home stay yang dapat dimanfaatkan oleh wisatawan saat berlibur melepas penat.
Salah satu home stay yang berada di kawasan Rahtawu adalah Abiyoso Inn. Penginapan tersebut memiliki puluhan kamar dengan fasilitas yang tidak perlu diragukan.
Kepala Desa Rahtawu, sekaligus owner Home Stay Abiyasa Inn, Didik Ariyadi berencana membuka tempat penginapan untuk 25 kamar. Akan tetapi, saat ini baru tersedia 13 kamar. Karena, masih dalam proses penyelesaian pembangunannya.
“Saat ini tingkat kebutuhan liburan bagi para wisatawan terus menunjukkan peningkatan. Sekarang juga pola liburannya sudah agak bergeser. Kalau dulu ke mall, sekarang pindah ke tempat wisata pegunungan. Untuk itu, kami memaksimalkan potensi tersebut dengan menyediakan tempat penginapan yang berbeda dengan hotel di wilayah perkotaan” tuturnya.
Sewa home stay miliknya dibanderol dengan harga yang cukup bervariatif. Mulai dari Rp 249.000 hingga yang tertinggi mencapai Rp 450.000.
“Untuk harganya saya rasa masih normal-normal saja. Tingginya harga dipengaruhi dengan fasilitas yang kami sediakan. Pastinya berbeda-beda tiap harga sewa yang telah kita tarifkan. Untuk waktunya kurang lebih hampir satu hari. Seperti di hotel,” ujarnya.
Dirinya mengungkapkan, home stay miliknya telah memenuhi standar layaknya hotel bintang 3 yang ada di wilayah perkotaan lainnya. Penginapan itu cukup memiliki banyak keunggulan. Seperti, background pemandangan pengunungan, hingga berada dekat dengan aliran air kali pojok.
Menurutnya, destinasi wisata Rahtawu saat ini sudah banyak dikunjungi para wisatawan dari berbagai daerah. Seperti, wisatawan asal Pati, Jepara, Demak, Semarang, Solo, hingga Daerah istimewa Yogyakarta.
“Jumlah pengunjung dalam satu bulan setidaknya bisa mencapai 20 ribu orang. Terkadang sampai menyentuh angka 30 ribu pengunjung. Bahkan untuk waktu-waktu kupatan atau bulan suro bisa lebih dari itu jumlah pengunjung nya,” pungkasnya. (cr3/fat)