Hanya Ditambal Sulam, Warga Pemalang Keluhkan Jalan Rusak

TAMBAL: Para pekerja saat menimbun beberapa lubang jalan di Jalan Jendral Sudirman, Senin (26/2/24). (UFAN FAUDHIL/JOGLO JATENG)

PEMALANG, Joglo Jateng – Kerusakan jalan protokol Jendral Sudirman yang sering dikeluhkan masyarakat Kabupaten Pemalang hanya mendapatkan perbaikan tambal sulam. Hal ini sangat disayangkan oleh masyarakat, karena kerusakan jalan tersebut seharusnya diperbaiki dengan serius agar wajah kota Pemalang lebih bisa terlihat indah dan rapi.

Salah satu warga sekitar, Sukaryo (46) yang berprofesi sebagai Tukang Tambal Ban mengatakan, perbaikan tambal sulam di Jalan Jendral Sudirman yang merupakan jalan protokol telah berlangsung selama kurang lebih setengah tahun belakangan. Dirinya ingin jalan tersebut di perbaiki lebih baik, karena jalan kota seharusnya rapi dan cantik sebagai wajah Pemalang.

“Sudah setengah tahun lebih kalau rusak jalannya hanya di tambal sulam. Bisa dilihat jalannya banyak tambalan tapi tidak tapi. Malahan makin rusak karena sekedar tambal sulam saja,” tuturnya.

Selain jalan protokol yang rusak, dirinya juga mengomentari tentang pembatas jalan atau Buffalo yang berada di tengah mengalami kerusakan cukup parah. Bahkan ada beberapa yang hampir roboh, sehingga harus di perbaiki agar tidak membahayakan pengguna jalan.

Keluhan tersebut juga diungkapkan oleh Udin (36) sebagai pengguna jalan. Dirinya merasa tidak nyaman setiap melewati jalan Jendral Sudirman. Karena kerusakan jalan tersebut membuat perjalanan terasa bergetar akibat konstruksinya yang rusak.

“Sekarang di jalan di kota benar-benar rusak, melewatinya bergetar semua karena tidak rata. Apalagi kalau hujan jadi semakin tidak nyaman,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala DPU PR Pemalang Joko Tri Asmoro mengatakan, pihaknya akan berusaha mengajukan bantuan kepada pemerintah pusat untuk alokasi dana pembangunan perbaikan Jalan Jendral Sudirman di 2024. Dengan panjang kurang lebih enam kilometer, membutuhkan pendanaan sekitar Rp20 miliar, sehingga butuh bantuan dari pemerintah pusat untuk penanganannya.

“Sekarang butuh penanganan serius, apalagi soal jalan ini. Berdasarkan rencana, pembangunan jalan Jendral Sudirman itu butuh pembentukan fondasi ulang. Jadi tidak sedikit dananya, sehingga kita butuh bantuan dari pemerintah pusat di 2024 ini,” ujarnya. (fan/abd)