PDIP Jateng akan Berkoalisi dalam Pilgub

Bendahara DPD PDI Perjuangan Jateng, Agustina Wilujeng Pramestuti. (LU'LUIL MAKNUN/JOGLO JATENG)

SEMARANG, Joglo Jateng – DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah pastikan bakal berkoalisi dengan partai politik (Parpol) dalam ajang Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Padahal, PDIP bisa mencalonkan tanpa koalisi.

Bendahara DPD PDI Perjuangan Jateng, Agustina Wilujeng Pramestuti menyebut hal itu sudah menjadi kesempakatan oleh partai berkepala banteng tersebut yang tertulis di dalam SK Internal. Meski posisi PDI Perjuangan saat ini mampu dan bisa mencalonkan kadidat Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) tanpa berkoalisi dengan parpol lain.

“Kalau gubernur ini, menurut saya, harus bareng-bareng, tidak bisa sendiri. Kabupaten/kota diperintahkan untuk membuka (penjaringan) maksudnya untuk menjaring semua lapisan masyarakat dan berkomunikasi dengan partai di tingkat provinsi,” jelasnya saat dimintai keterangan, akhir pekan lalu.

Di sisi lain, hingga saat ini, DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah belum mengumumkan nama Calon Gubernur (Cagub) Jateng 2024. Kendati demikian, Agustina membenarkan adanya nama-nama internal PDI Perjuangan yang sudah muncul di publik.

“Nanti menunggu proses pendaftaran. Kalau kader-kader yang hari ini mengemuka ke publik kan banyak. Ada Mas Pacul, Mas Hendi,” katanya.

Bahkan, ia menyebut ada tokoh yang punya keinginan mendaftar sebagai Calon Wakil Gubernur (Cawagub). Agustina juga menyebut ada banyak tokoh yang turut melakukan branding di media sosialnya. Namun, tokoh yang tak ia sebutkan namanya itu enggan saat ditawarkan menjadi Cawagub.

“Terus ada beberapa yang berniat jadi wakil tapi masih malu-malu. Mendaratkan namanya di media sosial tapi tidak setuju namanya untuk jadi wakil gubernur, banyak,” akunya.

Menurut pengakuannya, baik Cagub maupun Cawagub yang maju dari PDI Perjuangan Jawa Tengah tak menutup kesempatan bagi eksternal. “(Eksternal) boleh daftar. Tugas partai adalah menyiapkan pemimpin, tidak melulu harus dari internal PDIP, bisa dari eksternal PDIP,” jelasnya.

Lebih jauh, Agustina tak menyebut pasti kapan PDI Perjuangan membuka pendaftaran Pilgub Jateng 2024. Namun, ia memastikan pendaftaran akan buka dalam waktu dekat.

“Daftar di KPAC boleh, daftar DPC boleh, daftar DPP juga boleh. Untuk seluruh bupati, wali kota, gubernur, boleh mendaftar di mana saja,” tandasnya. (luk/gih)