SD 2 Barongan Pacu Skill Sepakbola Putri

JUARA: Tim sepakbola putri SD 2 Barongan saat menerima piala juara dalam turnamen sepak bola putri, belum lama ini. (DOK. PRIBADI/JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – SD 2 Barongan terus memacu kemampuan tim sepak bola putri melalui partisipasi dalam turnamen sepak bola putri tingkat madrasah ibtidaiyah (MI) dan sekolah dasar (SD) se Keresidenan Pati. Pada turnamen sepak bola yang berlangsung di Stadion Supersoccer Arena Kudus, para siswi SD 2 Barongan berhasil membawa pulang piala.

Kepala SD 2 Barongan, Sri Rahayuningsih mengungkapkan rasa bangganya terhadap siswi yang turut menyemai semangatnya di setiap ajang. Ke depan pihaknya akan terus memacu kemampuan para tim dengan latihan dan ekstrakurikuler.

Baca juga:  SD Muhammadiyah Pati Raih Emas & Perak di OSMJT 2024

“Pada Juni 2024 lalu di ajang Sepak Bola Putri Challenge, tim kami yang terdiri 12 siswi 3 hingga 5 memenangkan challenge south on target dengan papan skor tertinggi,” ungkapnya kepada Joglo Jateng.

Pihaknya menyebut, anak-anak selalu diberikan bimbingan secara maksimal. Dengan dua kali dalam satu minggu dan tiga kali seminggu saat mendekati pertandingan.

“Kami selalu memberikan wadah bagi mereka yang ingin mengembangkan bakatnya di sepak bola. Termasuk siswi putri dengan support para orang tua,” sebutnya.

Apalagi di awal adanya even sepak bola putri, pihaknya selalu berpartisipasi dengan mengirimkan tim. Bahkan saat ini alumni SD 2 Barongan ada yang melanjutkan di KKO SMPN 3 Kudus.

Baca juga:  SD 1 Jepang Lakukan Persiapan Matang untuk Lomba FTBI

“Keberhasilan ini tentu tidak terlepas dari dukungan orang tua. Rata-rata mereka sudah menyadari bakat putrinya. Sehingga tidak ada larangan saat berlatih sepakbola,” katanya.

Yayuk menambahkan, sekolah berusaha menanamkan rasa percaya diri dan jiwa supportivitas. Dan berusaha memberikan waktu latihan semaksimal mungkin.

“Harapannya dari prestasi yang diraih anak-anak kita bisa menjembatani mereka untuk mendapatkan beasiswa dan sekolah sesuai dengan apa yang diinginkan,” harapnya. (cr1/fat)