SEMARANG, Joglo Jateng – Sebanyak 50 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang periode 2024-2029 resmi dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri Kota Semarang, Judi Prasetya di Ruang Paripurna DPRD Kota Semarang. Mereka mengambil sumpah janji yang disaksikan oleh pemangku semua agama dan ratusan tamu undangan yang hadir secara luring maupun daring.
Menurut pantauan Joglo Jateng, dalam acara seremonial tersebut, anggota DPRD Kota Semarang periode 2019-2024 menunjuk Kadarlusman dari Partai PDI-P sebagai Ketua DPRD Kota Semarang Sementara. Sedangkan wakilnya Dyah Tunjung Pudyawati dari Partai Gerindra.
Dalam kesempatan ini, Wali Kota Semarang, Hevearita G Rahayu mewakili Pemkot Semarang menghaturkan terima kasih kepada anggota dewan periode 2019-2024. Karena selama lima tahun ini sudah banyak program dan Perda hasil dari berkolaborasi antara eksekutif dan legislatif berjalan dengan baik, dan tidak pernah ada hambatan.
“Harapannya tentunya kepada dewan baru tentunya bisa beriring sejalan lagi dan lebih ditingkatkan mungkin bisa lebih baik bagaimana berkolaborasi untuk kepentingan masyarakat semua. Kalau dilihat dari sambutan dari Kemendagri semua ini nanti pasti muaranya untuk kesejahteraan masyarakat,” ucapnya saat ditemui Joglo Jateng, Rabu (14/8/24).
Menurutnya, hasil dari kolaborasi tersebut, anggota dewan lama telah menghasilan tiga Perda dan sudah berjalan. Sehingga, diharapkan sinergitas ini terus berlanjut dan lancar sampai lima tahun kedepannya bersama anggota dewan saat ini.
Sementara itu, Ketua DPC PDI-P Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengucapkan selamat dan merasa bangga kepada 14 anggota dewan baru dari PDI-P. Walau diakuinya ada perasaan sedikit sedih karena jumlah kursi legislatif dari partai berlogo banteng itu turun sebanyak lima kursi dari periode sebelumnya, PDI-P masih menjadi yang terbanyak jumlahnya dari partai lainnya.
“Mudah-mudahan teman-teman yang dilantik mampu merawat konstitusionalnya dengan baik, penuhi janji-janji kampanye. Jangan kemudian menjadi politisi yang hanya tampil lima tahun sekali, tetapi setelah dilantik ini harus terus turun ke bawah (masyarakat, Red.),” ujarnya.
Dirinya juga meminta kepada anggota dewan yang telah dilantik untuk menyampaikan kepada masyarakat program pemerintah apa saja yang bisa diberikan. Hal ini sangat berkaitan dengan aspirasi rakyat yang sebelumnya digaungkan pada saat kampanye di pemilu 2024.
Hendi menambahkan, terkait dengan pemilihan ketua fraksi rencana akan didiskusikan melalui rapat. Dirinya memastikan akan memilih orang yang senior dan mampu mengayomi untuk pimpinan komisi yang sesuai bidangnya.
“Kalau ketua nanti kita diskusikan dengan teman-teman dan pimpinan. Pemilihan ketua fraksi pasti ada rapat musyawarah dengan yang lain. Senioritas juga harus ada perannya. Terutama jabatan ketua fraksi mereka harus ngemong para anggotanya,” ujar dia. (int/adf)