Jepara  

Usulan Lengkap, DPRD Jepara Siap Umumkan Pembentukan 7 Fraksi

JEPARA, Joglo Jateng – Pembentukan susunan fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara dinyatakan lengkap. Adapun sidang rapat paripurna terkait pengumuman fraksi akan dijadwalkan pada Rabu (11/9) pukul 09.00 WIB.

Ketua Sementara DPRD Kabupaten Jepara, Agus Sutisna mengatakan bahwa sebelumnya rapat paripurna ditunda karena Partai Golkar dan PDIP baru menyerahkan susunan anggota fraksinya.

“Kemarin yang kurang kan ada dua Parpol, PDIP sama Gokar. Pada, Jum’at (6/9/202) kemarin baru masuk. Rencananya, pada hari itu akan di paripurnakan karena sudah terlanjur maka, akan dilaksanakan minggu ini pada Rabu,” jelasnya, Selasa (10/9).

Baca juga:  Agus Sutisna Terima Kunjungan Prof. Subaidi Calon Guru Besar UNISNU Jepara

Ia mengatakan, ada sembilan partai politik (parpol) yang mendapatkan kursi di DPRD Jepara. Namun, Partai Demokrat, PAN, dan PKS masing-masing hanya memperoleh dua kursi. Mereka bergabung menjadi satu fraksi dengan nama Amanat Keadilan Demokrat (Akadem). Hal itu karena, untuk membentuk satu fraksi minimal harus terdiri dari empat anggota DPRD sesuai dengan jumlah komisi di DPRD Jepara.

Kemudian, lanjutnya, berdasarkan surat yang dikirimkan oleh Parpol, PPP menunjuk Bustanul Arif sebagai pimpinan fraksi, Padmono Wisnugroho pimpinan fraksi Partai Nasdem, Khoirul Anam Partai Gerindra, Miftakhur Roqib PKB, Ahmad Faozi Partai Golkar, Saiful Abidin PDIP, dan Khoirul Anwar dari PKS pimpinan fraksi Akadem.

Baca juga:  Pemkab Jepara Sukses Turunkan Stunting

“Rapat paripurna nanti sifatnya kita hanya mengumumkan. Karena, pengesahan pembentukan susunan fraksi tidak bisa dilakukan oleh pimpinan sementara. Sehingga menunggu ketua definitif,” jelasnya.

Setelah pengumuman pembentukan fraksi, ia menyebut masih ada satu tugas yang harus ia selesaikan sebagai Ketua DPRD sementara, yaitu pembentukan pimpinan definitif.

Sebelum pimpinan definitif terbentuk, ia mengatakan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) lainnya seperti, badan musyawarah, anggota komisi, Bapemperda, badan anggaran, dan badan kehormatan belum bisa ditentukan.

“Setelah rapat paripurna pengumuman pembentukan fraksi, kita berharap rekomendasi pimpinan definitif dari empat partai (PPP, PDI-P, Gerindra, NasDem) segera keluar. Sehingga, bisa kita jadwalkan rapat paripurna pengesahan pimpinan definitif,” pungkasnya. (cr4/gih)