JEPARA, Joglo Jateng – SMPN 6 Jepara menggelar kegiatan P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dan dies natalis yang dihadiri ratusan siswa-siswi serta para guru. Acara ini menampilkan berbagai kegiatan yang mengedepankan kreativitas dan inovasi siswa di halaman SMPN 6 Jepara, Kamis (31/10/24).
Terlihat, para siswa membuka usaha dengan menjual berbagai macam produk hasil olahan tim di kelas, mulai dari makanan hingga kerajinan tangan. Ada juga kerajinan ekobrik, yaitu produk yang dibuat dari sampah plastik yang diolah menjadi barang bermanfaat.
Tidak ketinggalan, para siswa juga menampilkan tari-tarian khas daerah Indonesia, menambah suasana keceriaan dan kebudayaan lokal dalam perayaan tersebut. Penampilan ini menjadi salah satu daya tarik utama yang mengundang perhatian para pengunjung.
Kepala Sekolah SMPN 6 Jepara, Darono Ardi Widodo, mengungkpkan bahwa kegiatan P5 dan dies natalis yang kedua ini bertepatan dengan ulang tahunnya. Dengan itu, pihaknya berharap keberkahan selalu tercurah kepada SMPN 6 Jepara. Baik peningkatan layanan fasilitas maupun pengembangan akademik.
“Siswa-siswi diberi kebebasan untuk berkreasi. Saya berharap, melalui kegiatan ini bisa dikenal oleh masyarakat luas, terutama di Jepara. Ini adalah momen yang tepat untuk menunjukkan potensi mereka,” ungkapnya Joglo Jateng.
Selain itu, dengan semangat kebersamaan dan kreativitas, acara ini diharapkan dapat menjadi platform bagi siswa-siswi untuk lebih berinovasi dan berkontribusi positif bagi masyarakat. SMPN 6 Jepara, kata dia, berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan karakter dan keterampilan siswa dalam berbagai bidang.
“Ini menjadi momen bagi kami bahwa sekolahan harus menciptakan lingkungan yang positif bagi murid. Dengan adanya kreatifitas ini dapat menunjang ilmu mereka di masa depan,” tambahnya.
Sementara itu, Perwakilan dari kelas 8E, Alana Kaia Faradiba mengungkapkan bahwa pihaknya menjual berbagai macam olahan hasil diskusi bersama dengan teman kelasnya. “Ada minuman, cookies, dan macam makanan lainnya yang hasilnya merupakan kreativitas dari 8E,” ucapnya.
Alana sapaannya mengaku senang dengan kegiatan yang menampilkan kreativitas ini. Melalui dies natalis ini, pihaknya menginginkan, SMPN 6 Jepara ke depan tambah meningkat prestasi nya, baik di bidang akademik maupun non akademik.
“Semoga tambah baik ya. Yang sudah baik perlu ditingkatkan lagi. Sehingga, suasana pembelajaran dapat kondusif dan nyaman,” tutupnya. (cr4/gih)