Jepara  

223 Mahasiswa KKN Unisnu Diterjunkan ke Lapangan

SIMBOLIS: Mahasiswa yang akan terjun KKN memakai jaket KKN di di Gedung Perpustakaan Lantai 4 UNISNU Jepara, Senin (13/1). (UNISNU/JOGLO JATENG)

JEPARA, Joglo Jateng – Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara resmi melaksanakan menerjunkan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan XVIII tahun 2025. Kegiatan yang mengusung tema “Peran Kader Aswaja dalam Menumbuhkan Inovasi Berbasis Pemberdayaan Masyarakat dan Transformasi Digital” ini berlangsung di Gedung Perpustakaan Lantai 4 UNISNU Jepara, Senin (13/1).

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Dr. Mayadina Rohmi Musfiroh, S.H.I., M.A menekankan pentingnya mengingat visi besar UNISNU Jepara sebagai universitas Islam unggul yang melahirkan sumber daya manusia berkualitas, beriman, dan cendekia dalam pengembangan IPTEK serta seni budaya berbasis nilai Aswaja.

Dr. Mayadina juga menjelaskan lima subtema besar KKN tahun ini, antara lain pemberdayaan masyarakat berbasis gender, disabilitas, dan sosial inklusi; inovasi teknologi dan ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal; penguatan kelompok rentan dalam pencegahan kawin anak dan stunting; pengembangan sumber daya manusia Aswaja An Nahdliyah; serta gerakan masyarakat hidup sehat dan peduli lingkungan.

Sebanyak 223 mahasiswa dari lima fakultas UNISNU Jepara akan diterjunkan dalam KKN ini. Fakultas Sains dan Teknologi menempati posisi terbanyak dengan 144 mahasiswa, diikuti Fakultas Komunikasi dan Desain (52 mahasiswa), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (20 mahasiswa), Fakultas Syariah dan Hukum (1 mahasiswa), serta Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (6 mahasiswa).

Para mahasiswa ini akan ditempatkan di enam kecamatan di Jepara, yaitu Batealit, Donorojo, Bangsri, Pakis Aji, Mayong, dan Welahan, serta beberapa lokasi individu di Jepara, Pati, dan Kudus.

Sementara itu, dalam sambutan rektor yang diwakili oleh Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan, Alumni, Kewirausahaan, Penerapan Islam Aswaja An Nahdliyah, Dr. Abdul Wahab, S.Sos.I., M.S.I., menegaskan bahwa program KKN ini selalu mendapatkan apresiasi tinggi dari masyarakat dan diharapkan dapat memberikan dampak positif serta pengalaman berharga bagi para mahasiswa.

“KKN ini bukan hanya bagian dari proses akademik, tetapi juga untuk menempa kompetensi sosial. Kami berharap mahasiswa membawa kesan baik dan memberikan pengetahuan baru bagi masyarakat,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, lanjutnya, Unisnu Jepara berharap dapat memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat, serta mengukuhkan peran universitas dalam pengabdian kepada masyarakat. Program KKN Angkatan XVIII Tahun 2025 ini diharapkan berjalan dengan lancar dan sukses, memberi manfaat besar bagi masyarakat, serta mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat sekitar. (hms/gih)