SEMARANG, Joglo Jateng – Sebanyak 9 ribu pelari tampak antusias dan penuh semangat mengikuti ajang Megawati Run yang diinisiasi oleh DPD PDP Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah, Minggu (2/2/25). Adapun kegiatan lari ini memiliki 2 kategori, yakni 5K dan 10K.
Ribuan pelari dari penjuru tanah air itu dilepas langsung oleh Ketua DPD PDIP Jawa Tengah, Bambang ‘Pacul’ Wuryanto. Hadir juga kader PDIP lainnya seperti Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah, Sumanto, Mantan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi alias Hendi, dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang terpilih Agustina Wilujeng Pramestuti – Iswar Aminuddin dalam pembukaan acara.
Tak hanya event lari, Megawati Run turut dimeriahkan oleh berbagai macam hiburan dan penampilan. Meskipun hujan melanda sejak awal hingga akhir acara, ribuan peserta tetap antusias mengikuti acara hingga akhir.
Usai acara berlangsung, Bendahara DPD PDIP Jawa Tengah, Agustina Wilujeng Pramestuti, mengucapkan terima kasih pada seluruh pelari dan sponsor yang telah menyukseskan Megawati Run. Ia menuturkan, Megawati Run digelar sebagai hadiah untuk Ketua Umum (Ketum) PDIP Jawa Tengah yang berulang tahun 23 Januari 2025 lalu.
“Ini dilaksanakan untuk memberikan hadiah kepada Ibu Megawati dalam ulang tahunnya. Sebenarnya 23 Januari 2025, kita jatuhkan pada hari ini, antusiasme luar biasa,” beber Agustina.
Pihaknya menuturkan, sebanyak 9 ribu lebih tiket Megawati Run berhasil terjual. Karena kendala hujan, jumlah pelari yang mulai sejak start, kata Agustina, sebanyak 7 ribu orang.
“Tiket terjual ada sekitar 9 ribu berapa, karena tadi pagi hujan, sehingga yang ikut running sekitar 7 ribuan. Mereka [pelari lainnya] mulai berdatantan ketika proses pemberian hadiah dan doorprize,” ungkap dia.
Agustin terkejut saat mengetahui pelari berasal dari berbagai macam daerah. Pihaknya pun menuturkan, pelari dari berbagai daerah itu lantaran DPD PDIP Jawa Tengah membuka pendaftaran secara online.
“Kita buka pendaftaran online, pemenangnya kan ada dari Bangka Belitung, Bekasi, antusiasmenya luar biasa,” pungkas dia.
Diketahui, pelari 10k dan 5k yang menjadi pemenang Megawati Run berasal dari penjuru daerah di Indonesia. Antara lain Deli Serdang (Sumatera Utara), Aceh, Sulawesi, Bangka Belitung, Karawang, Bandung, hingga Jambi. Selain mengikuti aktivitas fun run, pelari pun turut menunggu belasan doorprize yang bisa mereka bawa pulang. Dari sepeda gunung, sepeda listrik, hingga sepeda motor menjadi rebutan ribuan pelari. (luk/gih)