KENDAL, Joglo Jateng – Polsek Kaliwungu berhasil meringkus kawanan pencuri yang beraksi di PT LBM Energi Baru Indonesia di Kawasan Industri Kendal (KIK). Setidaknya 4 orang terduga pelaku berhasil diringkus dan sisanya masih dalam pengejaran.
Kapolsek Kaliwungu AKP Edi Sukamto menerangkan, dalam menjalankan aksinya di KIK, kawanan pencuri tersebut sempat kepergok satpam setempat. Dijelaskan, aksi pencurian tersebut terjadi awal Februari 2025 silam, di area PT LBM Energi Baru Indonesia KIK Desa Wonorejo.
“Barang yang diambil oleh para pelaku berupa kabel bawah tanah ukuran 4.95+1.50 sebanyak 2 buah gulungan, kabel bawah tanah ukuran 4.50+1.25 sebanyak 7 buah gulungan dan kabel bawah tanah ukuran 3.185+1.95 sebanyak 9 buah gulungan,” jelasnya.
Aksi pencurian dilakukan kawanan pencuri berjumlah 7 orang lebih, yang pada saat kejadian belum diketahui identitasnya.
Kawaan pencuri ini masuk ke dalam area PT LBM Energi Baru Indonesia kemudian memotong kabel yang berada didalam area proyek dan dibawa kabur.
“Aksinya diketahui oleh satpam yang sedang berjaga namun pelaku melakukan penganiayaan terhadap petugas keamanan tersebut” imbuhnya.
Korban yang melaporkan kasus tersebut, kemudian Polsek Kaliwungu melaksanakan penyelidikan. Setelah melakukan serangkaian penyelidikan polisi berhasil menangkap 4 pelaku di rumahnya masing – masing.
Keempat pelaku yang diamankan yakni Mahf warga Dukuh Penjor Nolokerto Kaliwungu, Muhammad Ila Halimin warga Dukuh Mangir Nolokerto Kaliwungu, Riski Bagus Nugroho warga dukuh Kedungrombong Sarirejo Kaliwungu dan Abdul Kholik Suyanto warga Dukuh Klangsen Sumberejo Kaliwungu.
“Keempat pelaku tersebut diamankan beserta barang bukti dan dimintai keterangan oleh Unit Reskrim Kaliwungu untuk mempertangung jawabkan perbuatannya,” terang kapolsek.(ags)