Guyub Rukun Bupati Terpilih dan Pemerintahan saat Ini

SINERGI: Bupati dan Wakil Bupati Pemalang Terpilih Anom Widiyantoro dan Nurkholes bergandengan tangan bersama Bupati Pemalang Mansur Hidayat di depan Rumah Dinas Bupati Pemalang, akhir 2024 lalu. (UFAN FAUDHIL/JOGLO JATENG)

PEMALANG, Joglo Jateng – Meskipun belum resmi dilantik, Calon Bupati (Cabup) dan Wakil (Cawabup) terpilih Pilkada Pemalang 2024, Anom Widiyantoro dan Nurkholes mengunjungi Mansur Hidayat selaku Bupati Pemalang yang masih menjabat di Rumah Dinas Bupati Pemalang pada akhir 2024. Hal ini menjadi bukti guyub rukun antar pejabat politik, setelah berakhirnya Pilkada, mereka saling memahami bahwa sinergitas sangat diperlukan untuk membangun Kabupaten Pemalang bersama-sama.

Anom Widiyantoro sebagai Calon Bupati Terpilih mengatakan, dirinya sangat senang dapat diundang oleh rivalnya pada Pilkada 2024 kemarin, di mana mereka mempunyai tujuan yang sama yaitu membangun dan memajukan Kabupaten Pemalang. Maka secara sadar, pihaknya membuka pintu untuk bersinergi pada masa peralihan jabatan bupati ini, sehingga dapat menyinkronisasi program antara dirinya dan pemerintahan sebelumnya.

“Kita tahu pasti masih banyak PR (pekerjaan rumah) yang menunggu untuk segera mendapatkan perhatian dan dikerjakan. Jadi, kami bersama pemerintahan sekarang berkomitmen untuk bersinergi,” terangnya, beberapa waktu lalu.

Hal ini tentu menjadi kabar baik, sejalan dengan Tema Hari Jadi Pemalang ke-450 Tahun 2025 yaitu Guyub Rukun Pemalang Luih Apik. Memiliki arti bersama-sama atau bergandengan tangan untuk Kabupaten Pemalang lebih maju. Setelah hiruk-pikuk Pilkada 2024 lalu, kedua tokoh politik ini mampu menurunkan tensi mereka dalam rangka kebersamaan membangun Kabupaten Pemalang.

Beberapa program utama yang akan dibawa oleh Anom-Nurkholes saat menjabat yaitu seragam sekolah dan LKS gratis, infrastruktur jalan harus merata, revitalisasi penyediaan air bersih dari hulu sampai hilir, bantuan modal usaha untuk UMKM, insentif untuk guru honorer, TPQ, madin dan marbot, serta masih ada lainnya. Adapun permasalahan sampah, dirinya pastikan akan langsung bergerak untuk menangani hal tersebut, agar sampah tidak menumpuk di jalanan kota Pemalang.

Sementara itu, Mansur Hidayat selaku Bupati Pemalang definitif menuturkan, dirinya sangat senang dapat bersilaturahmi dengan Bupati dan Wakil Bupati Pemalang terpilih (Anom-Nurkholes). Bahkan untuk mewujudkan keharmonisan, dirinya mengumpulkan seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk dikenalkan dan bersinergi dalam proses peralihan jabatan ini.

“Kita punya tujuan sama, pastinya untuk memajukan dan membangun Kabupaten Pemalang. Di sini semua kepala OPD saya kumpulkan sengaja untuk diperkenalkan, sehingga dapat menyinkronisasi program ke depannya,” pungkasnya. (fan/abd)