Kudus  

Jelang HUT Ke-16, DPC Hanura Kudus Lakukan Serangkaian Kegiatan

HUT: Salah satu rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT Partai Hanura yang digelar DPC Partai Hanura Kudus, beberapa waktu lalu. (DOK. PRIBADI/JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – Tepat pada 21 Desember, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16. Dalam rangka memerihakan HUT, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kudus melaksanakan serangkaian kegiatan.

Ketua DPC Hanura Kudus Sutriyono mengatakan, pihaknya telah melaksanakan serangkaian agenda. Kegiatan yang dilakukan diantaranya ada olahraga bersama hingga lekaukan kegiatan sosial dengan memberi santunan dan berbagi kepada sesama.

“Ada kegiatan olahraga sepeda dengan touring ke salah satu lokasi wisata di Kudus, kegiatan sosial dengan memberikan santunan anak yatim piatu ke Yayasan Budi Luhur. Kemudian, Jumat berkah dengan makan pagi bersama masyarakat dan kader partai yang direncanakan pada 23 Desember mendatang,” ucapnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga mengadakan olahraga renang bersama anak yatim piatu secara gratis pada 23 Desember mendatang. Mengadakan kegiatan dialog dengan para kader yang dilaksanakan di dua dapil.

“Untuk acara puncaknya, kami melaksanakan tasyakuran semua unsur pengurus DPC, PAC, serta para Dewan Penasehat dan Dewan Pakar. Sekaligus, sarasehan yang akan dilakukan 24 Desember mendatang,” tuturnya.

Selain memperingati lahirnya Partai Hanura, serangkaian kegiatan ini juga merupakan bentuk syukur karena akan menjadi salah satu partai peserta Pemilu 2024 mendatang.

“Ini juga bentuk mensyukuri Partai Hanura yang lolos sebagai peserta Pemilu 2024, dan mendapatkan undian nomor 10,” pungkasnya. (sam/fat)