Kudus  

KONI Kudus Genjot Persiapan Atlet Menuju Porprov 2026

Ketua KONI Kudus, Sulistiyanto. (ADAM NAUFALDO/JOGLO JATENG)

KUDUS, Joglo Jateng – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kudus semakin serius mempersiapkan atlet-atlet terbaiknya. Hal ini dilakukan untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2026.

Ketua KONI Kudus, Sulistiyanto menyampaikan, pihaknya telah melakukan evaluasi mendalam terhadap potensi atlet dan menyusun strategi. Agar saat menghadapi ajang tersebut prestasi kontingen Kudus bisa meningkat.

“Kami sudah mengidentifikasi atlet berdasarkan hasil evaluasi. Jika prediksi ini benar, kami optimistis Kudus dapat mengirimkan atlet terbaiknya ke Porprov 2026,” ujar Sulistiyanto.

Ia menjelaskan, kekuatan cabang olahraga di Kudus bervariasi. Dengan beberapa cabang memiliki peluang besar meraih medali emas.

Cabang unggulan seperti panjat tebing, pencak silat, sambo, tarung derajat, dan akuatik masuk dalam Grade 1. Karena telah berprestasi hingga tingkat nasional dan Pekan Olahraga Nasional (PON).

Sementara itu, cabang seperti baseball, softball, bola tangan, bola voli, sepak bola, panahan, tinju, tenis meja, dan atletik masuk dalam Grade 2. Karena dinilai memiliki potensi besar meraih emas di Porprov mendatang.

Cabang dalam Grade 3 mencakup olahraga yang telah meraih medali perunggu di Porprov sebelumnya, seperti tenis lapangan dan drum band. Sementara Grade 4 dan 5 terdiri dari cabang yang masih berkembang dan membutuhkan pembinaan lebih lanjut.

“Klasifikasi ini kami buat untuk memastikan pembinaan atlet lebih fokus dan terarah. Kami juga akan mendatangkan pelatih berkualitas agar performa atlet semakin meningkat,” tambah Sulistiyanto.

Selain persiapan menuju Porprov 2026, KONI Kudus juga memprioritaskan seleksi di ajang Pra-Porprov yang akan digelar pertengahan tahun ini. Sulistiyanto menegaskan bahwa seleksi ini sangat penting untuk memastikan atlet terbaik dapat mewakili Kudus di Porprov nanti.

“Target kami bukan hanya tampil di Porprov, tetapi juga meraih medali sebanyak mungkin. Oleh karena itu, persiapan harus dilakukan sejak sekarang dengan strategi yang matang,” tegasnya.

Dengan pembinaan yang lebih sistematis dan dukungan dari berbagai pihak, KONI Kudus optimistis dapat membawa atlet-atletnya bersaing di tingkat provinsi dan nasional, menjadikan Kudus sebagai salah satu daerah unggulan dalam dunia olahraga. (adm/fat)