Proyek Perbaikan Jalan Pemkab Pemalang Hampir Rampung Keseluruhan

PANTAU: Bupati Pemalang Mansur Hidayat secara langsung melihat proses finishing proyek Jalan DI. Panjaitan, belum lama ini. (UFAN FAUDHIL/JOGLO JATENG)

PEMALANG, Joglo Jateng – Proyek perbaikan infrastruktur jalan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang hampir keseluruhan rampung dikerjakan. Hal itu diungkapkan oleh Bupati Pemalang beberapa waktu lalu, saat meninjau proyek Jalan DI. Panjaitan berbasis beton telah rampung 100 persen. Dikatakan bahwa tahun depan, Pemkab masih berfokus pada perbaikan infrastruktur jalan.

Bupati Pemalang Mansur Hidayat secara langsung melihat proses finishing proyek Jalan DI. Panjaitan yang melintang di sepanjang Desa Saradan, Kecamatan Pemalang telah selesai 100 persen. Letaknya yang berdekatan langsung dengan sawah, sehingga pihaknya memilih bahan baku beton untuk memperbaiki jalan tersebut.

Baca juga:  Gugatan Pilkada Vicky Diterima MK

“Fondasi kita pakai rigit beton, karena setelah dihitung langsung oleh kontraktor, ternyata labil salah satunya akibat berdekatan langsung dengan sawah. Alhamdulillah sekarang sudah selesai 100 persen. Harapan saya jalan ini bisa memperlancar aktivitas masyarakat,” ujarnya.

Setelah struktur dasar dikuatkan, Mansur merencanakan di 2024 nanti Pemkab akan melakukan penataan keindahan di sekitar jalan ini. Terutama penambahan lampu penerangan, agar masyarakat dapat melewatinya dengan aman dan lancar.

Pada peninjauan itu, pihaknya menyinggung tentang kemantapan jalan di Kabupaten Pemalang hingga akhir tahun ini disebutkan capaiannya sekarang 58%. Namun, ia melihat beberapa ruas jalan juga mengalami kerusakan yang angkanya sekitar 6%, sehingga jika dimatematika hingga akhir 2023 ada kenaikan jalan mantap sekitar 4%.

Baca juga:  KKMA Korwil Kers Pekalongan Gelar Aksioma 2024

“Pada penanganan jalan pasti kita melakukan kajian terlebih dahulu. Jika fondasinya sudah tidak kuat, maka akan diganti dengan beton. Seperti di Jrakah yang tahun ini dikerjakan, jalan tersebut labil karena jalan sawah, di tahun sebelumnya pakai aspal, sehingga untuk tahun ini diputuskan memakai beton agar kuat. Rencana tahun depan Pemkab masih fokus infrastruktur jalan,” terangnya. (fan/abd)