PATI, Joglo Jateng – Ribuan buruh pabrik rokok dan buruh petani tembakau di Kabupaten Pati menerima bantuan langsung tunai (BLT) dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat. BLT ini bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT)
Bantuan yang diberikan kepada buruh pabrik dan buruh petani tembakau itu senilai Rp 3.645.600.000. Penyerahan BLT berlangsung di Ruang Pragola, Setda Pati pada Selasa (20/8) lalu.
Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AKB) Pati, Indriyanto merincikan, ada sebanyak 2.815 penerima bantuan ini. Mereka terdiri dari 1.553 buruh pabrik rokok dan 1.262 buruh petani.
Masing-masing penerima mendapatkan BLT DBHCHT senilai Rp 1,2 juta. Adapun untuk penyalurannya sendiri, dibagi menjadi dua tahap dengan nominal masing-masing Rp 600 ribu per orang.
“Bantuan DPHCHT ini diberikan secara non tunai dengan transfer virtual account masing-masing penerima melalui Bank Jateng,” ujarnya.
Sementara itu, Penjabat (PJ) Bupati Pati, Sujarwanto Dwiatmoko mengapresiasi Dinsos P3AKB beserta seluruh pihak yang terkait. Menurutnya, penyaluran BLT DBHCHT tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan buruh pabrik rokok dan buruh petani tembakau di Kabupaten Pati.
“Saya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Penyerahan BLT DBHCHT yang dilaksanakan berdasarkan Peraturan Bupati Pati Nomor 14 Tahun 2024,” kata dia.
Ia berharap, BLT tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat. Sekaligus mampu meningkatkan daya beli dan berdampak juga terhadap roda perekonomian masyarakat.
“Selain itu dengan adanya penyaluran BLT ini mudah-mudahan mampu menguatkan daya beli masyarakat sehingga roda perekonomian daerah dapat berputar dengan baik,” harapnya. (lut/fat)