KUDUS, Joglo Jateng – Menjelang perayaan Natal, Polres Kudus bersama Kompi Brimob Pati melaksanakan sterilisasi di sejumlah gereja. Dengan tujuan, agar membuat rasa aman bagi para jemaat yang melaksanakan ibadah Misa.
Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma, melalui Kabagops Polres Kudus Kompol Catur Kusuma Adi mengatakan, sterilisasi gereja merupakan bagian dari pengabdian Polri kepada masyarakat. Untuk memastikan tidak ada aksi teror yang menyasar gereja. Sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beribadah.
“Personil Polri dan TNI juga akan diturunkan dalam pengamanan gereja, pada malam Natal dan saat perayaan Natal. Jadi kami akan mengedepankan pelayanan, yakni kepada masyarakat yang akan beribadah,” ucapnya saat melakukan pengecekan sterilisasi di Gereja Santo Yohanes Evangelista, Jumat (24/12).
Terkait pelaksanaan ibadah Natal, lanjutnya, pihaknya akan melaksanakan sesuai perintah dari Kapolres Kudus. Yakni, seperti menjaga dan memastikan setiap gereja dapat melaksanakan ibadah dengan rasa aman sesuai protokol kesehatan (Prokes) bersama TNI dan Satpol PP.
“Prokes ini dalam upaya menekan penyebaran Covid-19 saat perayaan Natal. Polri dan instansi berkoordinasi kepada pengurus gereja, agar memasang barcode aplikasi PeduliLindungi,” pungkasnya.(sam)